510 CJH Padang Berangkat Haji

    510 CJH Padang Berangkat Haji

    PADANG – Sebanyak 510 calon jamaah haji asal Kota Padang akan berangkat menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci pada awal bulan Juni 2022 mendatang.

    Kasi Haji dan Umrah Kantor Kemenag Kota Padang, Hendri Yazid mengatakan dari 510 calon jamaah haji tersebut, sebanyak 387 orang akan diberangkatkan pada tanggal 3 Juni 2022 mendatang.

    “Mereka ini tergabung di kloter pertama, ” ungkap Hendri Yazid, Rabu (18/5/2022).

    Sementara sisanya sebanyak 123 orang lainnya akan diberangkatkan pada tanggal 13 Juni dan 17 Mei 2022. Mereka ini tergabung dalam kloter 2, kloter 3, kloter 4, dan kloter 5.

    Hendri menambahkan, semua calon jamaah haji Kota Padang ini telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih).

    “Semoga calon jamaah haji kita diberikan kesehatan agar dapat menjalankan ibadah haji dengan khusuk di Tanah Suci nantinya, ” ucapnya. (**(

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Fakultas Ekonomi UNP Akan Selenggarakan...

    Artikel Berikutnya

    Pemeriksaan Mahyeldi Terkait Dugaan Korupsi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha
    Hidayat Kampai: Generasi Stroberi? Bukan, Kami Ini Generasi Guava yang Tangguh!
    Hendri Kampai: Puluhan Tahun Mengabdi, Apa yang Kalian Harapkan, Guru Honorer?

    Ikuti Kami